Minggu, 08 Oktober 2017

Faktor Penting Seorang Pengusaha | Kampus Bisnis Umar Usman

Kampus Bisnis, Kmapus Umar Usman, Kampus BIsnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha

#0 – Dasar-Dasar Etika Bisnis
By : Mr. Arif
1.       Tidak berbisnis di ladang orang tanpa izin, seperti :
-          Pegawai PT A ikut MLM dengan menggunakan fasilitas kantor dan waktu kerja
2.       Tidak Menipu dan Berbohong
-           Bohong tipe 1 : Mengatakan sesuatu yang salah
-          Bohong tipe 2 : Tidak mengatakan / menyembunyikan sesuatu yang benar dan penting
3.       Hindari bersaksi / testimoni palsu
-          Penjual obat : “Obat ini terbukti membuat saya kuat!”. Padahal baru sekali pakai.
4.       Klien adalah sumber nafkah kita, growing together, jangan ingin untung besar sendiri

”Bisnis bukan hanya kompleks tapi juga ‘Moving Target’ (sudah rumit, sering berubah-ubah).”
“Bisnis, Pengeluaran pasti, pendapatan gak pasti artinya jangan terlalu tinggi ekspetasi, kurangi ekspetasi tentang bisnis itu sendiri.

#1 – Luasnya Kompetensi Pebisnis
1.       Berbisnis merupakan Kombinasi
Kerja Keras – Kerja Cerdas – Kerja Inovatif dan Kerja Ikhlas
-          Saat belum punya pengetahuan (pengetahuan sedikit) : Kerja Keras
-          Ketika sudah cukup pengetahuan : Kerja Cerdas
-          Saat tumbuh berkembang : Kerja Inovatif dan Kerja Ikhlas
2.       Spiritualisme
Ada konsep rezeki, kebetulan, factor X “belum milik”
3.       Seni
Kompleksitas bisnis sering membuat bisnis tampak tidak logis
-          Wardah mengalahkan para pesaingnya
-          2 peraih Nobel gagal ; “When the Genius Fail”

#2 – Tahapan Berbisnis ( Risk Based )
1.       Pegawai
Tanpa modal awal yang besar, tiap bulan ada revenue
2.       Broker
Tidak ada resiko yang ditanggung ketika anda berada disini, karena anda hanya sebagai jembatan antara penjual dan pembeli.
3.       Dropshipper
Resiko jika anda dibagian ini hanya ada di Transaksi , dan itu awal dimana anda harus menanggung resiko jika anda tidak bisa bertransaksi dengan baik
4.       Konsinyasi
Disini anda belajar untuk bisa memanage barang yang anda dapat dari konsinyasi tersebut, entah itu bagian Penyimpanan, Kirim barang maupun Transaksi itu sendiri.
5.       Berdagang
Disini semua resiko dihadapi kecuali Buat barang
6.       Bikin dan Dijual
Jika anda sudah mencapai tingkat ini, anda adalah seorang produsen dan marketing itu sendiri, biasanya kalau anda sudah mencapai tingkat ini, sudah ada team, sudah ada yang manage dibagian masing-masing.
7.       Investor
-          Perlu memahami resiko investasi
-          Mampu memilih bisnis yang baik dan sesuai selera kita
-          Mampu mengawasi bisnis tempat investasi

Jadi jika kita lihat semakin bawah lagi angka diatas, maka akan semakin besar pula resiko yang akan kita hadapi, namun juga akan semakin besar juga pendapatan kita.
“Tetaplah Berbisnis!
Persiapkan Dengan Baik
Berbisnis Dengan Senang, Tenang, Tidak Perlu Memaksakan”.

Mr. Arif

Kampus Bisnis, Kampus Umar Usman, Kampus Bisnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha

Suka Duka Pengussaha | Kampus Bisnis Umar Usman

Kampus Bisnis, Kampus Umar Usman, Kampus Bisnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha


Senin, 02 oktober 2017, kami lebih ditekankan lagi, lebih diberi pengertian lagi dan kembali diberi pilihan. Menjadi seorang pengusaha itu gak semudah hayalan yang kita punya, yang tak perlu dibatasi menurut saya, tapi kalau sudah sampai kenyataan, disini kita harus belajar bagaimana khayalan itu bukan sekedar khayalan, khyalan yang mampu direalisasikan dan bisa bermanfaat untuk orang lain. Mudah? Iya, memang tidak mudah, tapi apa salahnya mencoba, apa salahnya belajar bekerja keras, kita semua pasti punya mimpi yang besar dong, masing-masingnya yang ingin dicapai. “Masih tetap mau jadi pengusaha”. Kata beliau ketika meyakinkan kami bahwa seorang pengusaha itu harus punya mental, jiwa dan fisik yang kuat bukan hanya khayakan yang kuat, hihi.
                Beliau adalah seorang Consultant Bisnis seperti adiknya, beliau juga mentor kami, dan sudah 2x mengisisi materi di angkatan #5. 2 hari ini kami akan bersama beliau, ya, hari ini dan esok kami akan belajar bagaimana membuka mindset kami, pengetahuan kami tentang bisnis bersama Mr. Arif.
Tipe Bisnis dan Resiko Entrepreneurship
“Perubahan membuat kita berubah untuk bisa bertahan hidup.
Bisnis itu Untung, ada Produk, Managerial, dan SDM
Di bisnis ada tahap-tahap sikap yang harus dimiliki nih dari setiap bisnis yang kita mau mulai. Dari Perencanaan, disini sebenarnya harus banget yah kita punya sikap optimis akan bisnis yang akan kita jalani, tapi harus juga nih ada sikap pesimis sedikit akan rencana itu agar kita bisa membuat plan lainnya, jaga-jaga misal bisnis ini gagal atau ada hal lainnya yang membuat bisnis ini belum running.
Pengambilan Keputusan disini kita harus punya sikap Obyektif terhadap bisnis kita, lebih melihat kepada apa yang dibutuhkan oleh para customer dan apa produk kita, gak kukuh dengan pendapat sendiri yah, menganggap produk ini bagus tapi ternyata para customer kurang suka atau lainnya, itu membuat kita tidak bisa berkembang.
Pelaksanaan nah disini kita akan memulai berbisnis dan saat melaksanakannya kita harus bener-bener optimis, harus percaya, harus tau apa yang akan dilakukan setelah melakukan perencanaan, kita harus Optimis dan selalu Semangat. Dan semoga hasilnya pun akan baik.

“Batasan Bisnis Ada Aktivitas dan menguntungkan”.

Kampus Bisnis, Kampus Umar Usman, Kampus Bisnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha

Review video Mas Wendi | Kampus BIsnis Umar Usman

Kampus Bisnis, Kampus Umar Usman, Kampus Bisnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha

Tahap - Tahap agar Closing
Melakukan Pacing Leading
1. Posisi Tubuh
2. Ritme/Intonasi
3. Konten


7 Teknik Persuasi ( 7  Effect )

1. Time Effect = Siap mendengarkan anda, diwaktu prime time
2. Position Effect = Cara duduk atau tempat
3. Dress Effect = Pakaian sesuai yang anda jual, misal jual brand premium = pakaian premium, rapih
4. Partner Effect = Ini harus menunjang anda
5. Yes Effect = Jawaban iya pada setiap pertanyaan
6. WOW Effect = Dilakukan dengan cara edifikasi (mengendorse segi kwalitas orang/produk), dengan kalimat hipnotik
7. Don't Effect = Jangan katakan tidal / jangan, jika terlanjur, tutup dengan kata-kata positif, berikan makna positif

Mengubah Penolakan menjadi Pemasukan
Reframing = Dengan ada pacing dulu sebelumnya, terus diarahkan (leading) baru di lakukan reframing

Pre closed Questions
Buat pertanyaaan pilihan untuk menjurus ke closing, misal
"mau transfer hari ini atau besok"
"mau dikirim sekarang atau senin pak".

dan contoh lain berikutnya.

Kampus Bisnis, Kampus Umar Usman, Kampus Bisnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha

Minggu, 01 Oktober 2017

Cara Belajar Asik ala Kampus Bisnis Umar Usman | Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha


Bismillah.

      Bosen, selalu belajar di kampus, Umar Usman selaku Kampus Bisnis yang hanya Kuliah 1Tahun Jadi Pengusaha ini, punya cara agar belajar tidak harus meleulu di kelas dan monoton gitu-gitu aja.
3 hari lalu tepatnya, kami Mahasiswa Kampus Bisnis Umar Usman dibawa ke tempat yang masih asri, sejuk, tenang dan juga jauh dari perkotaan. Yap kami melaksanakan Camp selama 3 hari tanggal 25 -27 September 2017, dimulai hari senin pagi jam 06.00 WIB berangkat dari KampusUmar Usman, hingga rabu sore jam 19.00 WIB kami baru pulang lagi ke kampus dan sampai kampus jam 22.30 WIB.

Pemberangkatan
   Sebelum pemberangkatan di senin pagi hari ini kami mahasiswa Umar Usman dibolehkan menginap di Kampus karena dari pihak Umar Usman dan kami Mahasiswanya pun sudah menyepakati bahwa “Jika ada yang telat, akan di TINGGAL”. Kumpul 05.30 WIB di Umar Usman, kami baris per kelompok, menunggu hingga jam 06.00 WIB dengan saling cek barang, cek temen (nunggu dan hubungi teman yang belum datang), diisi dengan para fasil dengan jargon khas Kampus Umar Usman, dan tepuk tepuk yang lainnya.

     Tronton TNI pun datang, kami langsung disuruh menaikinya hingga penuh dan tepat jam 06.00 lewat sedikit kami berangkat dengan arahan para fasil dan Management UmarUsman. Berakhir di parkiran Taman Bunga Nusantara lanjut naik angkot hingga sampe ke tujuan.

Ada beberapa yang telat loh ternyata, namun akhirnya mereka pun bisa sampai di tempat camp, karena kami punya visi dan keseruan yang ingin dibangun bersama-sama. Hihi

    Vila Permata taman bunga Nusantara, sampai lah kami disini, ya di Vila ini, kami melakukan pembelajaran yang membuat kami lebih saling mengenal, lebih kompak, lebih kreatif, lebih banyak bersyukur, bertindak, lebih saling perhatian, lebih taat secara berjamaah, lebih banyak belajar dengan para mentor yang ahli dibidangnya, entah itu bisnis maupun spiritual, dan lebih lain-lainnya. Karena disnilah kami, disini kami bersama seharian full, tiga hari bahkan.

“Semua barang berharga, dompet, uang, hp dan yang tidak disuruh dibawa, silahkan kumpulkan di masing-masing Fasil.”  Hingga barang berharga yang kami pegang hanya buku dan pulpen, karena itu pun barang berharga yang menurut saya, tidak dikumpulkan.

Hari Pertama

     Pembukaan acara camp oleh Miss Ly, dilanjut dengan para bapak TNI memperkenalkan diri dan memberitahu kepada kami bahwa beliau-beliau ini yang akan membimbing kami dalam kedisiplinan. sholat dzuhur berjamaah, makan siang ala TNI dengan waktu yang hanya dikasih 5 menit saja yang akhirnya ditambah juga waktunya, hihi. tapi setelah waktu habis pun semua mengumpulkan sampah kertas nasi sisa makan, namun ternyata di kertas itu masih banyak yang menyisakan nasi, bahkan ada yang dicampur air nasinya. Semua nasi sisa dikumpulkan jadi 1, dan kami maju satu persatu tiap baris untuk menghabiskannya, jiji? mungkin ia tapi disini kami belajar untuk banyak mensyukuri Nikmat yang telah Allah berikan, "nasi yang sudah kami dapatkan itu tidak seharusnya dibuang seperti itu, karena orang lain pun sangat susah untuk mencari makan dan ketika kamu telah mendapatkannya apakah mau menyianyikan dengan membuangnya?." Nasi itu habis beserta lauknya, Alhamdulillah.

Lanjut materi yang dibawakan oleh Pak Muhammad Zen dengan materi yang sangat bagus ini, materi yang powerfull banget, yang harus diketahui oleh para pengusaha muslim.


Bermuamalah, Bisnis Online dengan Syar’i.

Bermuamalah itu melakukan kegiatan jual beli (Bisnis) dan itu diperbolehkan dalam Islam, karena memang 9 pintu rezeki kan didapat dengan cara jual beli kan?
    Bisnis = Akad
    Bisnis = HARUS JUJUR
Bisnis bisa halal dan juga bisa haram, entah itu karena zatnya atau prosesnya.

Cara berbisnis Online
1. tidak ada yang di dzolimi
2. Spesifikasi atau keterangan barang jelas
3. Tidak ada unsur riba

Break hingga sholat ashar selesai, materinya semestinya tidak sampai ashar seperti ini memang, itu karena pembicara di awal telat. lalu apakah kami menyalahkannya? tidak, disini kami belajar kembali, bahwa menuntut ilmu itu butuh pengorbanan, butuh kesabaran, penuntut ilmu itu harus mempunyai pikiran seperti gelas kosong, harus ada jiwa mau belajar tinggi dan menunggu sang mentor datang, datang in time untuk para penuntut ilmu, lebih baik.

Make Over

      Sesi ini dipisah antara wanita dan pria, para Mahasiswa bersama Mr. Go dan Mahasiswi nya bersama Miss Ly. Ditempat masing-masing ini kami dijelaskan bagaimana menjadi pribadi, menjadi pengusaha yang sangat menjaga kebersihan dan kerapihannya, menjadi mahasiswa mahasiswi, pengusaha muslim yang penampilannya itu mencerminkan bahwa Ini loh, Pengusaha Muslim itu gayanya seperti ini bukan untuk tabarruj yah, tapi lebih menghargai lawan bicara kita, orang disekitar kita, karena walaupun ada kata seperti ini Jangan Lihat Covernya saja, ya itu memang benar, tapi Pertama kali yang dilihat orang lain adalah Penampilan alias Cover. begitulah kata pak Ippho pendiri Kampus Bisnis Umar Usman.

Lanjut sholat maghrib berjamaah dan makan sampai sholat isya berjamaah dan setelah itu materi lanjut lagi nih, dari seorang wakil rektor kami, penulis, pembicara juga pengusaha penghafal Al-Quran. Ia adalah Mr. Joss.

        Di materi ini memang saya kurang ingat dengan judulnya, tapi banyak point yang saya dapat dari materi ini, materi malam ini.
Materi ini lebih membahas pada ikrar yang biasa kami ucapkan sebelum masuk kelas, yaitu Umar Usman Culture.
Disiplin
Bagaimana caranya agar kita tidak menyia-nyiakan waktu yang hanya 24 jam ini dan menggunakan waktu semaksimal mungkin. tepat waktu dalam ibadah, tepat waktu pada setiap penugasan dan lainnya.
Tanggung Jawab
Tanggung jawab terhadap diri sendiri dan orang lain
Peduli

   Waktu sudah makin malam, materi hari ini sudah selesai mahasiswa, fasil dan management pun perlu istirahat karena sudah terlihat kami pun sudah lelah dengan runtutan acara yang tidak bisa dilupakan ini, keseruaannya, kebersamaan, ilmu, dan lainnya.

Jangan sampai ketinggalan cerita keseruan kami lainnya yah, ini belum selesai loh. Lanjut di Belajar Asik U2 Camp Part 2 yah.

Kampus Bisnis, Kampus Umar Usman, Kampus Bisnis Umar Usman, Kuliah 1 Tahun Jadi Pengusaha

Belajar SEO Blog with Isah Kambali

Isah Kambali, SEO Marketing, Blog Marketing, Online Marketing, Belajar seo blog, Belajar Online Marketing, Belajar seo gratis, Belajar seo ...